Site icon UTA'45 Jakarta

Panduan Menentukan Jurusan untuk Kamu yang Bingung Kuliah Jurusan Mana

Ingin kuliah jurusan mana? Pertanyaan ini pasti terus membayang-bayangi kamu yang sekarang duduk di kelas 12. Kamu juga mungkin sudah merasa takut memilih jurusan. Keraguan semacam ini wajar kok, jadi tidak perlu merasa khawatir. Namun, sebaiknya kamu mulai mencari tahu tentang jurusan kuliah agar lebih mantap saat harus mengambil pilihan nantinya. Nah, di sini akan dibahas karakteristik beberapa jurusan kuliah yang bisa kamu pertimbangkan.

Karakteristik Jurusan Ilmu Hukum

Kamu selalu merasa tertarik untuk mengikuti perkembangan kasus-kasus di Indonesia? Jurusan Ilmu Hukum dari Fakultas Hukum bisa kamu pertimbangkan. Dalam jurusan ini, kamu akan diajak untuk mempelajari dan memahami tentang hukum. Baik itu pembuatan maupun aplikasinya dalam kehidupan manusia.

Kuliah di Jurusan Ilmu Hukum pada dasarnya akan lebih banyak teori daripada praktiknya. Walau begitu, nantinya mahasiswa juga akan mendapat waktu khusus untuk melakukan praktik. Misalnya dalam mata kuliah perancangan undang-undang, nanti mahasiswa diberi kesempatan untuk membuat undang-undang yang sesuai. Di akhir masa kuliah juga mahasiswa akan mendapat kesempatan magang di firma hukum.

Karakteristik Jurusan Manajemen

Jurusan Manajemen biasanya menjadi salah satu jurusan favorit dari peminatan IPS. Ini karena banyak yang beranggapan bahwa dengan menjadi lulusan manajemen, maka kamu akan memiliki peluang kerja yang besar. Anggapan ini bisa dibilang benar, setiap perusahaan (baik swasta maupun negeri) tentu membutuhkan tenaga manajamen.

Lalu, apa sebenarnya yang dipelajari jurusan manajemen? Jurusan manajemen pada dasarnya mempelajari tentang pengelolaan perusahaan dan juga organisasi. Manajemen biasanya masuk dalam Fakultas Ekonomika dan Bisnis. Ini karena manajemen yang dilakukan menggunakan dasar ilmu ekonomi. Untuk kamu yang memang memiliki minat di bidang ekonomi atau selalu memiliki nilai yang bagus dalam mata pelajaran ekonomi, bisa mencoba jurusan ini.

Karakteristik Jurusan Teknik Sipil

Bagi yang memilih peminatan IPA, Jurusan Teknik Sipil bisa dipilih. Secara garis besar, jurusan yang merupakan bagian dari Fakultas Teknik ini mempelajari tentang proses merancang dan membangun, baik itu untuk bangunan gedung, infrastruktur berupa jalan, jembatan, bendungan, dan beberapa bangunan lain.

Di sini kamu diajak untuk memahami unsur-unsur yang menyusun sebuah bangunan. Tidak hanya bentuknya saja, tetapi juga fungsinya untuk membentuk struktur bangunan yang kuat. Bukan hanya itu, saat lulus nanti kamu diharapkan untuk mampu merancang bangunan yang tidak hanya kuat tetapi juga aman dan efisien.

Karakteristik Jurusan Ilmu Komunikasi

Selain Jurusan Manajemen, Jurusan Ilmu Komunikasi ini juga sering jadi langganan jurusan favorit. Alasannya lagi-lagi masih karena prospek kerjanya yang luas. Bayangkan saja, setiap aspek kehidupan manusia pasti berhubungan langsung dengan komunikasi. Dengan pemikiran ini, kamu pasti akan beranggapan bahwa sarjana ilmu komunikasi akan sangat dibutuhkan.

Sebenarnya anggapan tersebut ada benarnya, tapi yang dipelajari ilmu komunikasi jauh lebih luas. Menjadi mahasiswa komunikasi, kamu dituntut untuk bisa memahami beragam jenis komunikasi, entah itu komunikasi interpersonal, kelompok, hingga massa. Peminatannya pun sangat beragam, mulai dari jurnalistik, public relation, hingga komunikasi pemasaran.

Dengan mengenal karakteristik jurusan, diharapkan kamu tidak bingung lagi untuk menentukan harus kuliah jurusan mana. Kamu bisa menilai mana kira-kira yang cocok dengan minat ataupun bakatmu. Empat jurusan di atas bisa dipertimbangkan saat kamu harus memilih. UTA ’45 sendiri memiliki keempatnya dan telah didukung oleh dosen dan tenaga pendidik yang kompeten. Jadi, mau kuliah jurusan mana?